Tahun 1993, I Wayan Suandi Adnyana, S.E pertama kali bergabung dengan BPR Tridarma Putri sebagai karyawan pada posisi collector, setelah tamat dari SMEA Klungkung. Setelah selama 1,5 tahun menjabat, kemudian pindah ke posisi accounting selama tiga tahun. Beralih lagi ke posisi analis kredit pada tahun 1997 – 2005. Pada tahun 2007, I Wayan Suandi Adnyana kemudian menggantikan pimpinan BPR Tridarma Putri yang telah menghadap Sang Pencipta.
BPR Tridarma Putri berdiri pada November 1969, dengan perkembangan cukup baik di masa itu. Namun setelah ada kebijakan Pacto 88 pada tahun 1988 yang membabat habis peraturan yang menyulitkan pendirian bank. Salah satu ketentuan fundamentalnya ialah pendirian Bank Perkreditan Rakyat (BPR), syarat modal disetor minimum sebesar Rp 50 juta. Atas kemudahan tersebut, muncullah BPR-BPR lain ke permukaan, yang meningkatkan persaingan antara BPR satu dengan yang lainnya. Khusunya di Bali sendiri, ada 250an BPR yang didirikan.
Baca Juga : Kesempurnaan Menuju Kemandirian
Kondisi BPR yang minus, sudah dirasakan I Wayan Suandi Adnyana, sejak posisinya di accounting, karena minimnya modal setor. Setelah melakukan diskusi dengan pimpinan terdahulu dan para senior lainnya, apa yang sebaiknya dilakukan agar BPR Tridarma Putri dapat terus bertahan dengan modal 115 juta dan minus 88 juta. Singkat cerita, tahun 2000 kondisi BPR akhirnya dapat dikembalikan, namun sayang di tahun 2005, pimpinan BPR berpulang ke Sang Pencipta, sehingga I Wayan Suandi Adnyana dianggap mampu menggantikan posisi pimpinan sampai saat ini.
Tahun 1996 – 2000, menjadi tahun berat bagi BPR Tridarma Putri, setelah tantangan tersebut mampu dilalui, I Wayan Suandi Adnyana mempersiapkan langkah selanjutnya dengan melakukan pembenahan dan peningkatan pelayanan. Salah satunya menerapkan sistem software untuk tabungan, kredit, deposito dan pendirian kantor kas yang beralamat di Jl. Puputan No. 99 Semarapura. Produk-produk yang ditawarkan pun semakin menarik, seperti tabungan BPR Tridarma Putri adalah produk simpanan yang ditujukan bagi anda yang menginginkan program menarik dan berkualitas dengan berbagai tujuan misalnya Tabungan Umum, Tabungan Berjangka (Tabungan Sipanta), maupun Tabungan Dengan Tujuan Pendidikan (Tabungan Simpel), Tabungan Multiguna, Tabungan Sipanta Plus, yang berguna untuk merencanakan biaya masa depan, Tabungan Arisan Tridarma dan Tabunganku yang bekerjasama dengan Bank Indonesia. Selain tabungan BPR Tridarma Putri juga menawarkan produk kredit yang siap membantu setiap kebutuhan nasabah, baik itu Kredit Konsumtif, Kredit Modal Kerja maupun Kredit Investasi, proses pengajuan cepat dan persyaratan yang mudah ditambah dengan dengan suku bunga yang rendah. Kemudian BPR Tridarma Putri juga melayani deposito, Deposito merupakan produk simpanan berjangka. Berbeda dengan tabungan, pada deposito nasabah menerima bilyet untuk membuktikan kepemilikan dananya sejumlah yang disetorkan kepada bank. Produk Deposito di BPR Tridarma Putri, nasabah tidak perlu khawatir dengan jaminan yang telah dipergunakan untuk kebutuhan meminjam uang akan tidak aman bila terjadi sesuatu dengan BPR, karena dengan tegas, I Wayan Suandi Adnyana menjelaskan jaminan tersebut sudah tercatat dalam Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) dengan bunga bersaing.
Baca Juga : Berani Keluar Dari Zona Nyaman dan Sukses Berdikari Dengan Bisnis Properti
Alumni Universitas Mahasaraswati ini, menjelaskan dalam memperkenalkan BPR Tridarma Putri adalah Lembaga Keuangan yang berbekal komitmen dalam memberikan pelayanan berkualitas terbaik kepada nasabah. Misalnya saat nasabah melakukan penarikan, dana harus sudah siap dalam kurun waktu menit. Kemudian saat debitur melakukan pengajuan dalam 3×24 jam harus siap dijawab, apakah permohonan bisa disetujui atau tidak, disesuaikan dengan Prosedur Standar Operasional atau SOP yang berlaku di BPR.
Keunggulan lain yang ingin diperlihatkan dari BPR Tridarma Putri yang beralamat kantor pusat di Jl. Diponegoro No. 25 Semarapura ini, adalah pentingnya kejujuran dalam memberikan pelayanan disesuaikan dengan kondisi keuangan BPR. Tak hanya berlaku kepada nasabah, kejujuran juga sangat penting dibiasakan dalam menjalin hubungan kerja yang solid dengan para karyawan. Kedepannya diharapkan BPR Tridarma Putri lebih fokus lagi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Klungkung khususnya, sesuai dengan slogan BPR Tridarma Putri “Bersama Kita Bangkit” dan mampu menjawab setiap tantangan yang di masa depan.
6 thoughts on “Bersama Kita Bangkit Hadapi Tantangan di Masa Depan”