Bidang retail fashion merupakan salah satu bidang bisnis yang tidak akan pernah hilang termakan zaman. Bagaimana tidak, selain pakaian merupakan kebutuhan primer bagi manusia, trend fashion juga terus bergerak dinamis, berubah setiap waktu dan juga turut mempengaruihi eksistensi seseorang. Namun membuka bisnis fashion tak boleh asal – asalan. Penting sekali untuk mengetahui sasaran dan target pasar, dan akan lebih baik lagi jika dapat membuat sebuah ciri khas untuk ditonjolkan.
Hal itulah yang dilakukan oleh pengusaha wanita bernama Ni Wayan Sumaryati, yang sekarang fokus berkonsentrasi untuk mengembangkan produk retail fashion-nya dengan menonjolkan rupa-rupa ciri khas pakian adat Bali yang modern. Dengan itu bersama sang suami I Gusti Lanang Bagus Oktariadi sebuah butik bernama ‘Bagus Arya Collection’ ditangannya dapat terus bergerak progresif mengikuti perkembangan mode yang sedang trend saat ini. Alhasil berkat tangan dingin dan ide kreatifnya, bisnis butik Bagus Arya Collection yang terletak di Jalan WR.Supratman No.200 Kesiman Petilan, Denpasar ini laris manis di pasaran dan sukses menjangkau berbagai pelanggan di luar pulau Bali.
Namun siapa sangka di balik kesuksesan Ni Wayan Sumaryati saat ini, lika – liku perjalanan hidupnya dahulu bisa dibilang sangatlah sulit. Sedari kecil Ni Wayan Sumaryati sudah ikut dan dibesarkan oleh neneknya di kampung Desa Manggis Karangasem. Neneknya adalah seorang single fighter yang aktivitas hariannya merupakan seorang pedagang nasi. Kehidupan yang serba pas – pasan itulah yang mendorongnya sedari kecil untuk sekuat tenaga dapat membantu neneknya agar bisa mencukupi hajat hidup keluarganya.
Baca Juga : Kegigihan Seorang Dokter Dalam Profesionalisme Kerja dan Kembangkan Kreatifitas Dalam Wirausaha
Sosok nenek tercinta adalah sosok yang mendidiknya untuk berpegang teguh pada prinsip tekun, ulet dan disiplin. Didikan sang nenek dan kehidupan masa kecilnya kala itu memanglah dirasa keras oleh Ni Wayan Sumaryati. Namun setelah mulai beranjak dewasa, ia pun mulai sadar bahwa ajaran dan prinsip yang diajarkan oleh neneknya itu adalah sebuah bekal kehidupan yang menuntun jalan hidupnya hingga saat ini mempunyai penempaan mental untuk dapat selalu berdiri di kaki sendiri, dan sukses mandiri dengan bisnis yang dijalankannya sekarang.
Dahulu Ni Wayan Sumaryati hanyalah seorang pegawai akuntan biasa, namun karena jiwa dagang dan berdikarinya telah terbentuk sedari kecil, maka prinsip itu pun ia terapkan di kehidupan dewasanya. Tak ingin membuang waktu di usia produktifnya, Ni Wayan Sumaryati pun sepulang bekerja langsung menyambi menjual dagangan produk retail fashion-nya yang pada saat itu diingatnya masih sangat konvensional. Dengan modal yang pas-pasan akhirnya ia pun mulai menjual produknya dengan cara ‘door to door’. Hal itu dilakukannya terus-menerus selama beberapa waktu sepulang bekerja.
Memang Tuhan selalu membuka jalan yang lapang bagi setiap insan yang tekun dan berteman dengan kegigihan. Tetesan keringat dan air mata pun mungkin sudah tak terhitung. Namun memang sebuah kerja keras tak pernah menghianati hasilnya. Tak pernah terbayangkan oleh Ni Wayan Sumaryati sebelumnya, bahwa bisnis penjualan produk retailnya tahap demi tahap dapat berjalan semakin membaik dan lancar, alhasil ia pun membuat pilihan dan lompatan besar untuk berhenti dari pekerjaannya dan fokus dengan karir bisnisnya sendiri yang pada akhirnya dapat membawa ‘Bagus Arya Collection’ sekarang semakin hari semakin meroket, lebih lagi dapat membantu membuka lapangan pekerjaan dan bermafaat bagi orang lain.
Tak terasa sudah 2 tahun Indonesia bergumul dengan covid-19, imbas yang diberikan sungguh tidak main-main. Seluruh aspek kehidupan merubah polanya untuk menyesuaikan pergerakan kebijakan pemerintah dalam menanggulanginya. Sebelumnya, aktivitas di luar rumah seperti berbelanja merupakan hal yang lumrah, namun dengan adanya pandemi covid-19 ini. Semua sektor termasuk sektor perdagangan pun mulai merasakan dampaknya.
Baca Juga : Dari Supir Hingga Sukses Berwirausaha Mendirikan UD. SKN
Tak larut terpuruk dengan segala kondisi saat ini, Ni Wayan Sumaryati pun berkutat dengan ide – ide baru yang menjadi fokusnya untuk terus bergerak stabil dalam perputaran omset produk retail pakaiannya. Ia berpikir bahwa sekarang aktivitas di rumah telah menjadi keseharian masyarakat, maka sebagai pebisnis ia pun tahu betul bahwa sekarang ladang bisnisnya terletak pada sektor penjualan online, dengan itu ia pun saat ini sangat aktif mendongkrak penjualan produk retail fashion-nya melalui berbagai macam platform media perdangangan online.
Bagi Ni Wayan Sumaryati pandemi merupakan sebuah tantangan untuk tetap aktif mengeluarkan ide – ide kreatif agar dapat menyesuaikan ritme kondisi dan situasi saat ini untuk dapat terus berdiri. Sebagai pebisnis ia selalu fokus pada solusi inovatif dan budaya cepat tanggap terhadap perubahan. Seperti menyusun rencana dan menggencarkan promosi produk, serta menyusun target penjualan konvensional dan online.
Meski penjualan online grafiknya sedang naik, bukan berarti Ni Wayan Sumaryati lantas lupa dengan target pasar konvensional dan pelanggan-pelanggan royalnya yang biasanya langsung datang ke butiknya untuk berbelanja. Untuk itulah ia selalu berada di toko untuk memantau dan berkomunikasi langsung dengan para pelanggan. Baginya kunci sukses dalam mengelola bisnis butik adalah sebisa mungkin dapat dekat dengan para pelanggan, dari sana komunikasi dan sisi emosional pun dapat terbentuk. Hasilnya, Ni Wayan Sumaryati sukses merangkul target pasar dan pelanggan yang bertahan lama.
Dari kesuksesan Ni Wayan Sumaryati dalam merintis dan mengembangkan bisnis retail fashion ‘Bagus Arya Collection’ miliknya, maka generasi milenial penerus bangsa hendaknya dapat memetik pelajaran bahwa sebuah kesulitan dan ketekunan dapat membentuk kita menjadi pribadi yang tak mudah menyerah, dari sanalah karakter dan keunggulan kita terbentuk. Sukses bukanlah kebetulan, ada kerja keras, doa dan air mata dibaliknya yang menjadi sandaran seorang insan untuk terus menyongsong masa depan. Seperti Ni Wayan Sumaryati yang menjadikan ketekunan sebagai energi dalam menaklukan segala hal.
After looking into a few of the articles on your blog, I seriously appreciate your technique of writing a blog. I bookmarked it to my bookmark webpage list and will be checking back soon. Please visit my web site as well and tell me how you feel.