Lebih Dari Satu Dekade “KSU Tri Artha Sari” Terus Bertumbuh dengan Nilai Luhur Untuk Membangun Perekonomian Masyarakat di Wilayahnya

Lebih Dari Satu Dekade “KSU Tri Artha Sari” Terus Bertumbuh dengan Nilai Luhur Untuk Membangun Perekonomian Masyarakat di Wilayahnya

Koperasi adalah organisasi yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi para anggotanya dengan menyediakan berbagai program yang mengena untuk kebutuhan para anggota itu sendiri. Prinsip – prinsip koperasi meliputi keanggotaan sukarela, terbuka, kontrol demokratis dan pembagian surplus di antara anggota. Salah satunya KSU Tri Artha Sari yang beralamat di Jl. Raya Sapat, Tegallalang, Gianyar ini.

Tujuannya tentu saja untuk memajukan kesejahteraan umum dengan meningkatkan kondisi ekonomi dan sosial masyarakat di wilayahnya. Sehingga potensi koperasi untuk memperbaiki kondisi ekonomi sudah jelas.

Dengan memanfaatkan sumber daya bersama, koperasi dapat memberikan akses ke produk dan layanan yang mungkin berada di luar jangkauan individu atau rumah tangga dengan memberikan akses kredit.
Koperasi bernama ‘KSU Tri Artha Sari’ yang dipimpin oleh sosok putra daerah bernama I Wayan Artawa juga terus bertumbuh dengan berlandaskan hal itu. Koperasi yang pada awalnya diusung oleh berbagai elemen masyarakat ini kemudian berdiri pada tahun 2012, seiring dengan diangkatnya I Wayan Artawa menjadi sosok kelihan adat di desanya.

Baca Juga : Tetap Membumi Dengan Impian Besar Untuk Masa Depan Keluarga dan Anak Bangsa

‘KSU Tri Artha Sari’ pun dibentuk dengan nilai luhur untuk membangun perekonomian masyarakat dan desa tercinta, karena berangkat dari keinginan kuat masyarakat untuk mempunyai lembaga keuangan desa yang dapat men-support basis perekonomian mandiri masyarakat. ‘KSU Tri Artha Sari’ kemudian dapat terwujud oleh sinergi tokoh masyarakat dengan perangkat pemerintahan desa.

Menjalankan amanah yang dipercayakan masyarakat memanglah tidak mudah, namun I Wayan Artawa mempunyai prinsip untuk memprioritaskan kemudahan dan pelayanan para anggota dalam mengembangkan potensi dan kemampuan ekonomi, sebagai upaya untuk menaik-tingkatkan kualitas hidup dengan membuka kesempatan membangun kesejahteraan ekonomi bersama secara aktif dan berkualitas.

Dalam hal ini, I Wayan Artawa meyakini bahwa kunci keberhasilan koperasi berasal dari anggotanya sehingga partisipasi anggota sangat diharapkan. Anggota koperasi diistilahkan sebagai jantung pada tubuh manusia karena peran ganda anggota sebagai pemilik dan pengguna.

Oleh karena itu besar harapan I Wayan Artawa untuk masyarakat luas dalam memahami tugas dasar koperasi dalam mewujudkan kondisi ekonomi agar lebih maju. Maka dari itu penyuluhan dan sosialisasi terkait manfaat koperasi pun terus digalakkan agar terciptanya interelasi dalam masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *