“Koperasi Satya Hredaya” Hadir di Tengah Masyarakat Sebagai Perjuangan Bersama Untuk Mencapai Kesejahteraan dan Kemajuan Ekonomi

“Koperasi Satya Hredaya” Hadir di Tengah Masyarakat Sebagai Perjuangan Bersama Untuk Mencapai Kesejahteraan dan Kemajuan Ekonomi

Koperasi merupakan suatu bentuk badan usaha yang menawarkan kepemilikan dan pengendalian kolektif kepada para anggotanya. Artinya, para anggota koperasi mempunyai kepemilikan dan kekuasaan pengambilan keputusan yang setara, sehingga memungkinkan terciptanya struktur usaha yang lebih demokratis dan adil.

Dengan mengumpulkan sumber daya dan bekerja sama, koperasi dapat mencapai skala ekonomi yang tidak mungkin dicapai oleh usaha perorangan. Kepemilikan dan kendali kolektif ini dapat memberikan hasil ekonomi yang lebih baik bagi para anggota, karena mereka dapat berbagi manfaat dari keberhasilan koperasi.

Hal itu juga yang dilakukan oleh lembaga koperasi bernama ‘Koperasi Satya Hredaya’ yang sedari awal didirikan sebagai bentuk kebulatan tekad untuk menguatkan perekonomian di lingkungan sekitarnya secara bersama-sama.

Dinahkodai oleh sosok putra daerah bernama I Nyoman Susila, S.T., M.M, lembaga keuangan ini dapat terus kokoh menggalang persatuan masyarakat luas untuk maju bersama mengembangkan basis ekonomi mandiri melalui koperasi, hingga dapat terus eksis dan berkembang signifikan sejalan dengan animo masyarakat yang terus meningkat.

Secara historis ‘Koperasi Satya Hredaya’ berdiri pada tahun 2010, diawali dan dimulai dari lingkungan keluarga terdekat, pada saat itu sosok Ketut Teja mejadi bagian fundamental dalam mendirikan dan memimpin jalannya koperasi ini.

Baca Juga : Jejak Kesuksesan Perempuan Bali Mandiri, Transformasikan Warung Sederhana Menjadi Restoran Bertaraf Dunia

Ketut Teja tak lain adalah kakanda dari I Nyoman Susila, karena sedari awal koperasi ini dimulai dari lingkaran keluarga maka sudah menjadi esensinya lembaga ini berjalan dengan proses keguyuban dan kekeluargaan.

Dua tahun berjalan, pengorganisiran ‘Koperasi Satya Hredaya’ mulai menampakkan hasil yang gemilang, sehingga perlahan tumbuh kesadaran akan pentingnya Usaha Mikro Kecil Menengah / UMKM terutama dalam hal pemberdayaan masyarakat diwilayahnya, maka koperasi ini pun kemudian hadir untuk masyarakat luas dengan program-program yang terus beriring dengan situasi ekonomi, sosial dan kultural bagi lingkungan sekitarnya.

Sebagai pimpinan yang menahkodai laju pertumbuhan lembaga ini, I Nyoman Susila meyakini bahwa dengan adanya lembaga-lembaga pemberdayaan masyarakat yang menyokong pengembangan potensi diri dalam berwirausaha maka lambat laun program-program yang diwujudkannya akan dapat memutus rantai kemiskinan dan memperbaiki kondisi kesejahteraan sosial ekonomi masyarakat di suatu wilayah.

Meski setiap lembaga mempunyai program yang berbeda-beda dalam pengelolaannya, namun tujuannya tetap sama yaitu pemberdayaan masyarakat dalam upaya mewujudkan kesejahteraan bersama.

Menjadi seseorang yang dipercaya untuk membangun sebuah lembaga kemasyarakatan seperti koperasi memang bukanlah hal yang mudah seperti membalikkan telapak tangan. Selain dibutuhkan strategi yang tepat, juga dibutuhkan sikap mental yang kuat.

I Nyoman Susila memang merupakan generasi awal yang terlibat langsung membentuk dan menjalankan lembaga keuangan ini. Sebelumnya, ia sempat bekerja mengawali karirnya sebagai karyawan swasta di sebuah perusahaan telekomunikasi, di mana pada saat itu seingatnya sosialisasi dan penyuluhan kepada masyarakat memang menjadi kunci penting untuk membangun kepercayaan.

Baca Juga : Sosok Pengusaha Muda “Ajik Viveka” yang Menyulam Semangat dan Tekad Untuk Masa Depan Keluarga dan Desa Tercinta

Di masa awal koperasi ini hadir di tengah masyarakat, tantangan utama yang harus dihadapi juga tak lain adalah menggalang jaringan kerjasama dengan masyarakat melalui sosialisasi yang berkelanjutan. Sehingga dengan kedekatan emosional yang terjalin, program-program yang diwujudkan pun dapat terus bersandingan dengan sendi-sendi kehidupan masyarakat.

Maka dari itu sosialisasi secara berkala terus digalakkan dalam pengorganisiran ‘Koperasi Satya Hredaya’ agar fungsi dan tujuan koperasi ini dapat menjangkau masyarakat luas.

I Nyoman Susila pun terus mempersiapkan ‘Koperasi Satya Hredaya’ untuk menjadi suatu lembaga yang mempunyai nilai ekosistem yang sehat dan dinamis terhadap perubahan. Sehingga dapat efisien dan memberikan kemudahan dan kontribusi bagi lingkungan di sekitarnya.

Kini ‘Koperasi Satya Hredaya’ semakin bergerak progresif memberikan pelayanan prima dengan kantor pengoperasian yang nyaman dan terpadu. Peningkatan baik dari segi pelayanan hingga sistem kinerja pun kini semakin bergerak dinamis seiring dengan kinerja internal yang solid.

Sebagai lembaga ekonomi sekaligus lembaga sosial, lembaga keuangan ini dapat tumbuh berkembang dari potensi para masyarakat dan para anggota untuk turut menabung dan membangun sebuah ekosistem yang saling menguatkan, bersinergi memenuhi kesejahteraan dan kebutuhan bersama, murni dari anggota untuk anggota.

Sinergitas itulah yang terus digalakkan dengan optimal dalam pengelolaan ‘Koperasi Satya Hredaya’ sehingga manajemen internal dapat tumbuh sehat dan efektif untuk meningkatkan kualitas kinerjanya.

Baca Juga : Menghidupkan Harapan dengan Pola Pikir Positif Owner UD. Yugatama Mandiri Mendorong Semangat Masyarakat untuk Berdikari

Dalam hal ini, sosok manajer koperasi bernama I Nyoman Suita menjadi bagian penting dalam menjalin interelasi dengan masyarakat luas.

Terlebih di warsa terakhir lembaga harus berhadapan dengan situasi pandemi yang meredupkan sendi-sendi perekonomian masyarakat. Maka dari itu ‘Koperasi Satya Hredaya’ terus mengurgensikan programnya dengan situasi dan kondisi para anggota.

Keringanan terhadap anggota yang terkena dampak dari siklus pandemi pun segera digalakkan dengan komunikasi dan transparansi, sehingga laju ‘Koperasi Satya Hredaya’ dapat terus mengambil peran dan membuktikan kontribusinya terhadap sirkulasi ekonomi di wilayahnya.

Maka tak ayal jika sosok I Nyoman Susila & I Nyoman Suita menjadi contoh nyata yang dapat mengemas lembaga koperasi berjalan beriringan dengan budaya dan nilai-nilai sosial, juga terbuka terhadap perkembangan dan perubahan dalam kehidupan.

Peran lembaga keuangan seperti ‘Koperasi Satya Hredaya’ harapannya dapat terus berkontribusi dalam menaiktingkatkan pemberdayaan perekonomian masyarakat dengan sumber daya wilayah yang dimiliki.

Lembaga koperasi ini merupakan bagian penting dari pembangunan ekonomi di wilayahnya, dan sudah menjadi fitrahnya dapat membantu menyediakan akses modal dan sumber daya lain yang tidak dapat dijangkau oleh sebagian besar masyarakat.

Semua kekuatan ‘Koperasi Satya Hredya’ sebagai lembaga intermediasi keuangan pada akhirnya menghulu pada perjuangan bersama untuk mencapai kesejahteraan dan kemajuan ekonomi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *